Intip Resep Korean Cake Yang Cocok Untuk Dijual Kembali

Bagi pecinta kue, salah jenis yang harus kamu coba adalah Korean cake. Untuk kue jenis ini, biasanya ditandai dengan bentuk yang unik dan menggemaskan. Akhir-akhir ini, Korean Lunch box menjadi sorotan publik.

Pasalnya, selain rasanya yang unik, Korean cake menghasilkan tampilan yang lucu dan menggemaskan, sehingga banyak diserbu oleh para anak muda. Jenis kue ini biasanya berbahan bolu, dan dihasilkan dalam bentuk mini, disertai dengan hiasan dan warna yang beragam.

Alasan dinamai Korean Lunch Box, dikarenakan kue ini diadopsi dari Korea Selatan, yang diikuti dengan selera masyarakat Indonesia. Tampilannya juga terbilang simple, namun memiliki poin penting pada hiasan dan permainan gradasi warna yang lembut, namun tetap sederhana.

Selain enak untuk dikonsumsi, kamu juga bisa menjadikannya sebagai ide bisnis yang menjanjikan. Apalagi untuk sekarang, jenis kue ala Korea ini banyak diminati oleh semua kalangan.

Penasaran dengan resep pembuatannya? Simak penjelasan berikut ini, yuk!

Alat dan Bahan :

- Mixer

- Loyang ukuran 25x25 cm

- Scrapper/perata kue

- Piping bag

- Selai stroberi/nanas/lainnya (sesuai selera)

- 2000 gr tepung terigu protein sedang

- 1 butir telur

- 5-7 sdm gula pasir

- 1 sdt SP

- 1/2 sdt baking powder (opsional)

- 1/2 sdt garam

- 170 ml teh gelas/air/susu cair (pilih sesuai selera)

- 3 sdm minyak gorang (opsional)

Bahan Buttercream :

- 200 gr margarin

- 7-10 sdm gula halus

- 1 sachet kental manis vanila

Cara Membuat:

- Masukkan telur ke dalam wadah.

- Tambahkan gula pasir, SP, dan air/susu cair/ teh gelas. Aduk hingga merata dan mengembang.

- campurkan tepung terigu secara bertahap ke dalam wadah, dengan cara diayak.

- Tambahkan baking powder dan juga garam.

- Aduk dengan kecepatan rendah sampai adonan merata.

- Tambahkan minyak goreng.

- Aduk rata kembali memakai mixer.

- Tuang ke dalam loyang yang telah diberi alas kertas roti.

- Panggang dengan suhu 70 derajat celcius selama 20 menit, cek adonan hingga berwarna kecoklatan.

- Dinginkan kue terlebih dahulu.

- Cetak kue memakai cetakan bulat yang berukuran kecil.

Cara Membuat Buttercream

- Masukkan margarin ke dalam wadah.

- Campurkan SKM dan gula halus dengan cara diayak.

- Aduk dengan mixer sampai adonan buttercream berubah pucat dan mengembang.

- Mixer selama kisaran 15-20 menit.

- Buttecream siap untuk dijadikan sebagai hiasan atau olesan kue.

Cara Menghias Kue

- Tata kue di atas wadah sesuai selera.

- Oleskan selai sesuai dengan keinginan.

- Tumpukkan adonan kue lagi diatasnya, lalu ulangi hinga 3 lapisan.

- Oleskan buttercream dan ratakan dengan menggunakan scapper kue.

- Hias kue dengan gambar atau tulisan dengan piping bag yang berisikan buttercream.

- Korean cake siap untuk dihidangkan.


Comments